Direksi KAI Services Gelar Pertemuan Bersama Komunitas Pengguna KRL di Gambir

Date:

Direksi PT Reska Multi Usaha (KAI Services) menggelar pertemuan bersama komunitas pengguna KRL di Loko Cafe Gambir, Jakarta, pada Selasa (27/1). Pertemuan ini dilaksanakan sebagai bagian dari upaya KAI Services untuk memperkuat komunikasi sekaligus meningkatkan kualitas pelayanan pelanggan, khususnya bagi pengguna layanan KRL.

Kegiatan ini menjadi wadah silaturahmi dan dialog terbuka antara manajemen KAI Services dengan komunitas pengguna KRL. Melalui pertemuan ini, KAI Services ingin mendengar secara langsung aspirasi, masukan, serta harapan pelanggan sebagai bahan evaluasi dalam peningkatan pelayanan yang berkelanjutan.

Dalam suasana yang santai dan dialogis, berbagai isu terkait pelayanan dibahas, mulai dari aspek kebersihan, keamanan, hingga kenyamanan di area stasiun maupun di dalam rangkaian kereta. Masukan yang disampaikan komunitas pengguna KRL menjadi perspektif penting bagi KAI Services dalam memahami kebutuhan pelanggan secara nyata di lapangan.

Manager Corporate Communication KAI Services, Nyoman Suardhita, mengatakan bahwa pertemuan ini merupakan bentuk komitmen perusahaan dalam menghadirkan pelayanan pelanggan yang semakin baik. “Melalui pertemuan ini, KAI Services ingin mendengar langsung suara pelanggan. Masukan dari komunitas pengguna KRL menjadi bagian penting dalam upaya kami meningkatkan kualitas pelayanan,” ujar Nyoman.

Nyoman menambahkan bahwa peningkatan pelayanan pelanggan merupakan fokus utama KAI Services dalam mendukung operasional perkeretaapian. “Pelayanan yang prima tidak hanya berorientasi pada standar operasional, tetapi juga pada pengalaman dan kepuasan pelanggan selama menggunakan transportasi publik,” jelasnya.

Dalam kesempatan tersebut, Direksi KAI Services juga menyampaikan berbagai langkah yang telah dan akan dilakukan perusahaan dalam mendukung peningkatan pelayanan, termasuk penguatan kompetensi sumber daya manusia, penerapan standar layanan yang konsisten, serta sinergi dengan induk usaha dan para pemangku kepentingan lainnya.

KAI Services berharap pertemuan dengan komunitas pengguna KRL ini dapat menjadi agenda yang berkelanjutan sebagai sarana komunikasi dua arah. Dengan dialog yang terbuka, perusahaan dapat terus melakukan evaluasi dan perbaikan layanan secara berkesinambungan sesuai dengan kebutuhan pelanggan.

Melalui kegiatan ini, KAI Services menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan pelayanan pelanggan dan mendukung terwujudnya transportasi publik berbasis rel yang aman, nyaman, dan andal bagi masyarakat.

Artikel ini juga tayang di vritimes

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Populer

Mungkin Anda Suka
Related

Harga Emas Masih Kuat, Tren Kenaikan Berlanjut di Tengah Tekanan Global

Pergerakan harga emas dunia (XAU/USD) pada perdagangan hari ini...

Sepanjang Tahun 2025, 1.377 Wisatawan Mancanegara Gunakan Kereta Api di Sumsel

Palembang, 28 Januari 2026– Masa angkutan libur Natal...

Besi Apa yang Dipilih Agar Tidak Mudah Berkarat? Pelajaran dari Proyek Nyata

Dalam sebuah proyek pembangunan workshop produksi skala menengah,...

Kolaborasi dengan Komdigi, KAI Services Gelar Sosialisasi Pentingnya Pelindungan Data Pribadi

Untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran akan pentingnya keamanan data,...